Cek Kesehatan Berkala, Polres Tegal Pastikan Kesehatan Anggotanya

- 7 Maret 2024, 17:08 WIB
Seksi Dokkes Polres Tegal bersama Bid Dokkes Polda Jateng lakukan Pemeriksaan Kesehatan Berkala
Seksi Dokkes Polres Tegal bersama Bid Dokkes Polda Jateng lakukan Pemeriksaan Kesehatan Berkala /Doc/

SEPUTAR PANTURA - Guna memastikan Kesehatan Personel Polres Tegal, Seksi Dokkes Polres Tegal bersama Bid Dokkes Polda Jateng lakukan Pemeriksaan Kesehatan Berkala yang bertempat di Klinik Sehat Polres Tegal, Rabu 6 Maret 2024 kemarin.

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun melalui Kasi Dokkes Penata Tri Yulianti mengatakan,
kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesehatan seluruh personel Polres Tegal.

“Pemeriksaan ini meliputi Pemeriksaan Fisik, Pemeriksaan Darah, Pemeriksaan Jantung (EKG), Pemeriksaan Urine, Pemeriksaan Gigi dan mulut, Odontogram ( DVI )," ujarnya.

Baca Juga: OKLC 2024, Polres Tegal Gelar Ramp Chek Angkutan Umum di Terminal Dukuhsalam Slawi

Sementara itu, Kabag SDM Kompol Andy Wasono menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan seluruh personel Polres Tegal khususnya, guna mencegah berbagai penyakit sejak awal dan apabila dalam hasil pemeriksaan ditemukan penyakit maka segera dilakukan tindakan dini dan diobati.

“Kami berharap untuk Personel Polres Tegal dalam keadaan sehat sehingga dapat melaksanakan tugas sebagai pelindung, pengayom serta pelayan Masyarakat," terangnya.***

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x