Sukseskan Prabowo-Gibran Satu Putaran, DPC Gerindra Kabupaten Tegal Gelar Bimtek : Optimis Menang

- 6 Desember 2023, 14:05 WIB
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tegal, Rudi Indrayani
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tegal, Rudi Indrayani /Dimas Reza Y/Seputar Pantura/

SEPUTAR PANTURA - Demi mensukseskan pasangan Cawapres-Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menuju satu putaran pada Pilpres 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Tegal menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek).

Sedikitnya, ribuan tim pemenangan Prabowo-Gibran se Kabupaten Tegal hadir dan berkumpul di Gedung Korpri Kabupaten Tegal, Rabu 6 Desember 2023.

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tegal, Rudi Indrayani mengatakan, sesuai mandat DPD maupun DPP, pihaknya melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) Tim Sukses itu. Bimtek kali ini digelar usai terselenggaranya Komando Desa di 281 Desa dan 6 Kelurahan beberapa waktu lalu.

Baca Juga: 1.269.484 Jumlah Surat Suara Sudah Diterima KPU Kabupaten Tegal : Yang Belum Capres-Cawapres dan DPD

"Bimtek kali ini adalah tim suksesnya dan kedepan kita juga akan melaksanakan Bimtek ke masing-masing saksi tiap TPS hingga sampai batas waktu yang dianggap KPU sudah selesai," ujarnya.

Hal ini, kata dia, demi berlangsungnya Prabowo-Gibran bisa sukses menang Pemilu 2024 mendatang dalam satu putaran.

Rudi menargetkan, untuk Pasangan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran di Kabupaten Tegal minimal mendapatkan 28 persen hanya pada Partai Gerindra. Kemudian, pihaknya juga bakal melihat dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) seperti Golkar, Demokrat hingga partai yang lainnya ikut andil.

Baca Juga: Puluhan Personel Polres Tegal Amankan Cacaban Ekraf 2023 2 Hari 1 Malam

Halaman:

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah