Dalam Suasana Kehangatan Halal Bihalal, Tiga Pilar Kabupaten Pemalang Sepakat Pererat Sinergitas

- 24 April 2023, 12:45 WIB
Sinergitas Tiga Pilar Kabupaten Pemalang
Sinergitas Tiga Pilar Kabupaten Pemalang /Humas Polres Pemalang/

SEPUTAR PANTURA - Suasana penuh kehangatan sangat terasa saat digelarnya halal bihalal di Pendopo Kabupaten Pemalang, momen silaturahmi tersebut juga dimanfaatkan Tiga Pilar dan komponen masyarakat di Kabupaten Pemalang untuk saling mempererat koordinasi dan sinergi, terutama dalam menjaga kondusifitas di Kabupaten Pemalang, Minggu 23 April 2023.

Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya mengatakan, koordinasi dan sinergitas TNI-Polri, pemerintah daerah bersama komponen masyarakat sangat diperlukan, untuk menjamin stabilitas Kamtibmas di Kabupaten Pemalang.

"Dengan terjaminnya stabilitas Kamtibmas, maka pembangunan nasional dapat berjalan sesuai rencana, serta kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Pemalang dapat semakin meningkat," kata Kapolres Pemalang.

Baca Juga: LINK NONTON One Piece Episode 1059 Sub Indo, Zoro Sulit Memprediksi Kekuatan King

Momen silaturahmi dan halal bihalal tersebut diselenggarakan untuk menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H.

"Semoga kedepan, koordinasi dan sinergitas Tiga Pilar bersama komponen masyarakat di Kabupaten Pemalang dapat terus dilakukan, dan semakin solid," kata Kapolres Pemalang.

Sebelum digelarnya silaturahmi dan halal bihalal, Forkopimda Kabupaten Pemalang menunaikan ibadah sholat Idul Fitri di Masjid Agung Nurul Kalam Pemalang.

Baca Juga: Kode Redeem Call of Duty Hari Ini Minggu 16 April 2023, Cek Sekarang dan Klaim Hadiah Gratis

"Alhamdulillah, sholat Idul fitri di Masjid Agung Nurul Kalam yang juga diikuti ribuan jemaah dari Kabupaten Pemalang berjalan aman dan lancar," kata Kapolres Pemalang.***

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x