Jelang Kampanye Terbuka, Satlantas Polres Tegal Masiv-kan Penindakan Pengguna Knalpot Brong

- 22 Januari 2024, 11:02 WIB
Polres Tegal saat menindak pengguna knalpot brong
Polres Tegal saat menindak pengguna knalpot brong /Doc/

SEPUTAR PANTURA - menjelang pelaksanaan tahapan kampanye terbuka, Satlantas Polres Tegal secara masif melakukan penindakan tilang terhadap pengendara yang kedapatan menggunakan Knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis (Knalpot Brong).

Hal tersebut guna mewujudkan Jawa Tengah Zero Knalpot Brong agar menjelang Pemilu 2024 aman, kondusif dan nyaman bagi semua.

Informasi tersebut disampaikan Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun melalui Kasatlantas, AKP Wendi Andaru saat dikonfirmasi di kantornya, Senin 22 Januari 2024.

Baca Juga: Tingkatkan Target Penerimaan PBB P2 Lewat Sinkronisasi Peta Bidang BPN

Menurutnya, penindakan knalpot brong merupakan dasar dari pasal 285 ayat 1 Undang-undang nomor 2 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

“Sebagaimana perintah dari Bapak Kapolda Jateng untuk mewujudkan Jawa Tengah Zero Knalpot Brong, setiap hari Satlantas Polres Tegal melakukan penindakan berupa tilang kepada pengendara yang kedapatan menggunakan knalpot brong. Penindakan yang kami lakukan mendasari pasal 285 ayat 1 UU No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan," ujarnya.

“Kami juga menyita sementara kendaraan dan knalpot brong sampai dengan nanti pelanggar melaksanakan sidang. Kami menghimbau seluruh masyarakat Kabupaten Tegal untuk tidak menggunakan Knalpot Brong di kendaraannya. Terlebih lagi pada saat nanti pelaksanaan kampanye terbuka. Mari kita sama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, tanpa adanya kebisingan di jalan imbas penggunaan knalpot brong," tambahnya.

Baca Juga: Bawaslu Diminta Tegaskan Pelanggaran Aturan Kampanye, Pj Bupati Tegal : Tertibkan yang Menyalahi Aturan

Tidak hanya Satlantas yang melakukan penindakan, lanjut ia, kegiatan tersebut juga dibantu dari personel Satsamapta untuk memback up kegiatan hunting system.

Ditempat terpisah Kasatsamapta AKP Surahno menambahkan bahwa Satsamapta siap membantu Satlantas dalam melakukan penindakan penggunaan knalpot Brong.

Halaman:

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x