Dandim 0713 Brebes Ajak Gotong Royong Tanam Pohon Hutan Lindung di Desa Dawuhan Sirampog

- 10 Desember 2023, 14:15 WIB
 Dandim 0713/Brebes, Letkol Inf Sapto Broto saat menanam pohon bersama
Dandim 0713/Brebes, Letkol Inf Sapto Broto saat menanam pohon bersama /Doc Kominfo Kabupaten Brebes/

SEPUTAR PANTURA - Dandim 0713 Brebes, Letkol Inf Sapto Broto mengungkapkan, bahwa hutan lindung petak 16 A Dukuh Kaliwadas Desa Dawuhan, Kecamatan Sirampog yang gundul akibat pertanian liar kembali direhabilitasi. Melibatkan unsur TNI bersama seluruh elemen, pihaknya terjun langsung menanam 2.500 batang bibit pohon di area tersebut.

"Kini kami gerakan gotong royong ‘Tangan Tuhan’ Menuju Brebes Berhias, TNI beserta unsur terkait serta relawan kembali menanam pohon, semoga gerakan ini menyadarkan masyarakat," ungkapnya beberapa waktu lalu.

Sapto mengemukakan, penanaman pohon ini diharapkan nantinya dapat menyerap air. Sehingga curah hujan yang tinggi dapat dialirkan ke dalam tanah untuk mencegah terjadinya banjir yang lebih besar.

Baca Juga: Kabupaten Brebes Terima Anugerah Meritokrasi 2023, Pj Bupati : Alhamdulilah

Kata Sapto, jenis pohon yang ditanam bermacam-macam yakni pohon suren dan berbagai macam jenis buah-buahan. Setelah ditanam, agar diawasi bersama-sama dan saling menjaga agar pohon bisa hidup.

"Kehadiran pohon-pohon ini bisa menambahkan estetika di Hutan Lindung Petak 16 A Desa Dawuhan," pungkasnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Brebes, Laode Aris Vindar Nugroho menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak TNI, Polri dan organisasi masyarakat serta warga yang telah membantu penanaman pohon sebanyak 2.500 bibit pohon di Jalan Terusan Dukuh Kaliwadas dan Desa Dawuhan serta Hutan Lindung Petak 16 A Desa Dawuhan.

Baca Juga: Tanamkan Budaya Tertib Berlalu Lintas Sejak Dini, Ini Cara Polres Tegal Beri Edukasi kepada Anak-anak

Halaman:

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x