Formades Pagerbarang Kabupaten Tegal Kembali Gelar Aksi Unjuk Rasa, Persoalkan Tentang Sodetan hingga RDKK

- 20 Juni 2023, 18:18 WIB
Ketua Formades Desa Randusari Pagerbarang, Susmono saat menyampaikan persoalan kepada Pemerintah
Ketua Formades Desa Randusari Pagerbarang, Susmono saat menyampaikan persoalan kepada Pemerintah /Dimas Reza Y/

Sementara itu, menyikapi soal embung yang dijelaskan oleh BPSDA, ia

"Disamping kita punya sodetan air, kalau bisa pompa juga dijalankan semua. Nanti kan anggarannya juga berbeda, tapi yang jelas dari Formades menginginkan sumber dari mata air asli, karena tidak memakai biaya," imbuhnya.

Baca Juga: Harga di Bawah Rp200 Ribu! Berikut Rekomendasi Tempat Staycation Murah di Way Kanan Lampung

Dia menyebut bahwa embung juga dibuat harus dengan mata airnya. Karena, jikalau embung tersebut tidak ada mata airnya, maka tidak akan bisa.

"Karena sifat embung adalah resapan. Terlebih jika musim bulan keenam, ya gak bakal ada airnya. Namun, kita menolak juga tidak akan tetapi hal itu hanya sebagai referensi saja dan masukan kepada kita dan kalau bisa mintakan anggaran pada pemerintah," bebernya.

Menyikapi tentang permasalahan air, Kepala BPSDA Pemali Comal, Radito menyampaikan, bahwa penanganan yang dilontarkan oleh Formades Pagerbarang itu sebetulnya masuk kepada sistem di kewenangan pusat.

Baca Juga: Cek Harga Sekarang! Berikut Rekomendasi Tempat Staycation Murah di Kabupaten Tulang Bawang Barat

"Karena arealnya diatas 3000 hektar yang lokasinya dibagian upat-upat atau bagian paling bawah. Sehingga, airnya pas disaat tanam dibulan Juni Juli memang air yang ada disungai sudah turun debitnya, makanya air yang sedikit itu diatur untuk digilir dari hulu sampai hilir," ujarnya.

Hanya permasalahannya, lanjut ia, petani yang berada di daerah hilir itu ada ketidakpuasan, karena airnya memang sedikit.

"Itu semua memang terjadi diseluruh daerah irigasi entah kewenangan Kabupaten, Provinsi maupun Pusat," paparnya.

Halaman:

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah