Gelar Aksi Dukung Pemilu Damai 2024, Aliansi Mahasiswa Kabupaten Tegal : Jangan Mudah Termakan Berita Hoaks

- 5 Februari 2024, 15:09 WIB
Aliansi Mahasiswa Kabupaten Tegal menggelar aksi damai pemilu 2024
Aliansi Mahasiswa Kabupaten Tegal menggelar aksi damai pemilu 2024 /Dimas Reza Y/Seputar Pantura/

SEPUTAR PANTURA - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam 'Aliansi Mahasiswa Kabupaten Tegal' menggelar aksi damai untuk mendukung pemilu damai 2024 mendatang. Aksi damai tersebut dilakukan di depan GBN Slawi, Kabupaten Tegal, Senin 5 Februari 2024.

Berdasarkan pantauan Seputar Pantura, sedikitnya 70 mahasiswa yang berasal dari Institut Agama Islam Bakti Negara (IBN) Tegal, STKIP NU Tegal dan Poltek Baja.

Koordinator aksi Aliansi Mahasiswa Kabupaten Tegal, Ali Fajar Fahmi yang juga selaku Ketua BEM IBN Tegal mengatakan, aksi damai ini merupakan suara mahasiswa di Kabupaten Tegal yang menyerukan pemilu damai 2024 dan stop pemberitaan hoak.

Baca Juga: Beri Edukasi kepada Pemuda Bakal Melangsungkan Pernikahan, Karang Taruna Lebaksiu Gelar Seminar Pra Nikah

"Kami mendorong agar mahasiswa untuk tidak termakan berita hoak dan jangan mudah didorong oleh siapapun untuk menjadikan mahasiswa berpolitik praktis," ujarnya.

Selain itu, kata dia, pihaknya juga mengimbau agar mahasiswa juga lebih bisa mengarahkan masyarakat untuk tidak mudah termakan berita hoaks.

"Tidak mudah di provokasi oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Karena, selama ini ketika kita melihat media yang tersebar luas, ada beberapa permasalahan yang timbul di masyarakat, termasuk yang timbul di mahasiswa," jelasnya.

Baca Juga: Buka Diklatsus Provost Banser se Jawa Tengah, Pj Bupati Tegal Berharap: Kekuatan ini Bisa Berkolaborasi

Fahmi berharap, dengan adanya aksi damai dari Alansi Mahasiswa Kabupaten Tegal ini, diharapkan para mahasiswa lebih terbuka lagi pendangannya terkait pemilu 2024 mendatang.

"Supaya tidak gampang termakan berita hoaks. Jadi mahasiswa harus cerdas, harus jeli dan harus cari tahu terlebih dahulu kebenaran dari berita yang beredar itu," pungkasnya.***

Editor: Dimas Reza Y


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah