Kampung Coklat Blitar, Tempat Wisata Keluarga yang Cocok Untuk Healing Kalian!

- 15 Agustus 2023, 07:17 WIB
Kapmung Coklat Blitar
Kapmung Coklat Blitar /Instagram @kampung_coklat/

SEPUTAR PANTURA - Kampung Coklat Blitar adalah salah satu destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan oleh wisatawan. Terutama para pecinta coklat. 

Selain mengetahui proses budidaya tanaman, pengunjung juga bisa mengetahui proses produksi cokelat. Bahkan dapat membeli berbagai olahan cokelat aneka rasa dan jenis dari Jawa.

Cokelat pada umumnya dikenal sebagai bahan makanan yang kaya akan senyawa anti-oksidan. Buah ini sebenarnya tidak memiliki rasa manis. Tapi para penggemarnya pasti mengingat rasa manis dan harum dari makanan ini. 

Cokelat berasal dari pohon kakao, pohon kakao diketahui berasal dari kata “Kakawa” yang artinya buah kakao.

Harga Tiket Masuk Kampung Coklat Blitar

Untuk masuk ke tempat wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk yang cukup murah. 

Tiket Masuk Reguler Rp20 ribu

Tiket Masuk Terusan Rp35 ribu

Jam Buka Kampung Coklat Blitar

Weekday 08.00 – 16.00 WIB

Weekend 08.00 – 18.00 WIB

Aktivitas di Kampung Coklat Blitar

Beragam aktivitas bisa dilakukan di sini, terutama yang berhubungan dengan dunia cokelat. Mulai dari belajar seluk beluk tanaman cokelat, menghias cokelat sampai mencicipi beragam kuliner berbahan tanaman kakao ini.

Galeri Coklat

Tempat wisata tematik ini memiliki produk-produk olahan yang bisa pengunjung bawa pulang. Produk-produk dengan tema coklat ini bisa pengunjung temukan di Galeri Coklat. Seru bukan?.

Cooking Class

Cooking class diperuntukkan bagi pengunjung yang ingin belajar memasak. Selain memasak coklat, pengunjung juga bisa menghias coklat sesuai selera. Dan pengunjung juga bisa menciptakan hal-hal baru dari coklat.

Terapi Ikan

Terapi Ikan adalah salah satu pilihan bagi pengunjung yang merasa kelelahan dan ingin bersantai. Dengan mencelupkan kaki ke dalam kolam ikan, dipastikan pikiran menjadi lebih tenang. Wahana ini menjadi salah satu wahana favorit di sini.

Pulo Coklat

Pulo Coklat adalah sebuah pulau buatan yang dikelilingi oleh air. Pengunjung bisa menikmati sejuknya air dan pemandangan yang indah. Selain itu, bisa juga memesan makanan dari foodcourt yang ada di sebelahnya.

Live Music di Bale Coklat

Bale coklat merupakan ruang serba guna pada lokasi wisata ini. Ruangan ini sering dijadikan sebagai ruangan untuk mengadakan acara-acara seperti pernikahan, gathering, meeting dan acara-acara lainnya.

Setiap hari libur, pada ruangan ini diadakan acara live musik untuk para pengunjung. Pihak pengelola akan menyediakan peralatan musik dan live band serta penyanyinya.

Fasilitas

Seperti tempat wisata umumnya, Kampung Coklat ini juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang. Di antaranya ada area parkir yang luas, musala yang adem, dan toilet yang bersih. Tidak lupa juga, di sini disediakan kafe dan toko oleh-oleh untuk para pemburu kuliner.

Kontak dan Lokasi Kampung Coklat

Kampung Coklat ini terletak di daerah Plosorejo, Blitar. Alamat lengkapnya: Jl. Benteng – Blorok No. 18 Desa Plosorejo, RT. 01/06, Kademangan, Blitar, Jawa Timur 66161. Untuk menemukan info lebih lanjut dan reservasi, pengunjung bisa menghubungi 0822-2056-7818. Atau ikuti Instagram kampung_coklat.

Demikian rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Blitar, Jawa Timur yang dapat kalian kunjungi.***

Editor: Dimas Reza Y

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x